Best Moment in Ramadan

Best Moment In Ramadan


Hello readers! Selamat datang kembali di konten tausyiah penghujung Ramadan ini. Pada tulisan kali ini saya akan membagikan momen-momen terbaik yang saya alami selama bulan puasa ini. Seperti kebanyakan orang tentu setiap dari mereka memiliki kesan-kesan tersendiri dalam menjalani puasa di bulan suci ini. Ada yang merasa semakin dekat dengan Allah SWT karena lebih produktif beribadah ataupun membaca Al-quran di bulan Ramadan dibandingkan hari-hari biasanya, ada pula yang merasa menjadi pribadi yang lebih baik dan peduli terhadap sesama dibandingkan bulan-bulan sebelumnya.

Seperti orang-orang tersebut saya juga memiliki momen-momen yang menurut saya sangat berkesan dibandingkan Ramadan tahun-tahun sebelumnya. Ya salah satu momen terbaik Ramadan tahun ini adalah saya bisa aktif dan produktif lagi untuk menulis. Kalau kalian melihat tulisan-tulisan lawas saya di blog ini maka kalian tidak akan menemukan banyak tulisan selama Ramadan pada tahun-tahun sebelumnya. Kalau tidak salah saya cuma punya satu tulisan di awal Ramadan tahun lalu, kemudian setelah itu saya kembali menjadi seorang blogger yang mager lagi.

Challenge dari Blogger Perempuan Network membuat saya benar-benar tertantang untuk menjadi produktif dan aktif lagi dalam dunia tulis-menulis. Melihat antusias teman-teman blogger di sosial media juga makin membuat saya bersemangat. Yeah, when finding their comment about this challenge saya merasa memiliki teman yang sama dalam menuntaskan rasa malas dalam menulis di blog. I am not alone anymore, saya punya banyak teman yang juga tetap bersemangat dalam menulis di blog.

Challenge menulis selama satu bulan penuh di bulan Ramadan ternyata juga berimbas pada rutinitas harian saya yang lainnya selama puasa ini. Jadwal harian saya di rumah menjadi lebih teatur dan terjadwal juga. Jadwal masak saya menjadi ontime, kegiatan beres-beres rumah menjadi teratur bahkan pakaian kotor saya tidak numpuk lagi seperti hari-hari biasanya. Mungkin terdengar agak lebay but that is the fact. Memiliki hobi menulis dengan deadline yang harus segera dituntaskan ternyata seru dan mengasyikkan. Sampai-sampai urusan lainnya juga harus memiliki deadline untuk segera diselesaikan demi menuntaskan deadline menulis di blog. I really enjoy this Ramadan moment.       

2 comments

  1. Sama mbak, best moment Ramadhan taun ini adalah rajin nulis lagi karena tantangan dari BP, hihi

    ReplyDelete