Jenis-Jenis Apartemen yang Paling Umum di Tanah Air





Kehadiran apartemen semakin menjamur seiring bertambahnya kebutuhan hunian bagi banyak kalangan. Umumnya, apartemen memang masih mendominasi di beberapa kota besar tanah air. Namun, tidak menutup kemungkinan jika dalam beberapa tahun ke depan, kamu akan menemukan beberapa jenis apartemen di kota-kota kecil lainnya. 

 

Di Indonesia sendiri terdapat 9 jenis apartemen yang paling umum ditemui. Untuk lebih jelasnya, silahkan menyimak ulasan berikut ini. 

 

Apartemen Studio

Jika kamu memutuskan untuk pindah ke Jakarta dan sedang mencari hunian berupa Apartemen Studio maka Taman Anggrek Residence bisa menjadi referensi terbaik untuk kamu. Bisa dibilang, jenis Apartemen Studio adalah jenis apartemen paling umum dan paling sering ditemui. 

 

Di dalam Apartemen Studio memuat satu ruangan yang telah mencakup banyak bagian. Beberapa bagian yang dimaksud di antaranya ialah tempat tidur, dapur, tempat belajar, lemari dan bagian-bagian kecil lainnya. Tak ketinggalan, kamu juga akan menemukan sebuah kamar mandi di dalamnya. Untuk luas ruangan, Apartemen Studio umumnya tidak lebih dari 30 m2. 

 

Apartemen Alcove

Apartemen Alcove sering disamakan dengan Apartemen Studio. Meskipun memiliki banyak kesamaan, akan tetapi, Apartemen Alcove memiliki ukuran yang sedikit lebih besar. Denah dari Apartemen Alcove juga menyerupai huruf L di mana area tempat tidur diposisikan di bagian belokan sehingga akan nampak terpisah dari ruangan lainnya.

 

Apartemen Convertible

Berbeda dengan Apartemen Studi dan Alcove, Apartemen Convertible juga memiliki ukuran yang lebih luas. Apartemen yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang ingin tinggal sendirian tapi dengan hunian apartemen yang lebih lapang. Ukurannya yang luas akan memudahkan kamu untuk menambahkan berbagai jenis properti di beberapa area tertentu. 

 

Apartemen Junior 1 Bedroom

Seperti namanya, Apartemen Junior 1 Bedroom memiliki satu kamar tidur saja. Kamar tidur ini terpisah dari ruang utama lainnya seperti dapur, ruang makan ataupun ruang keluarga. Apartemen jenis ini sangat cocok bagi penghuni yang menginginkan privasi dari ruangan lainnya di dalam apartemen. 

 

Apartemen 2 Bedroom

Jika Apartemen Junior 1 Bedroom masih terasa belum cukup untuk dijadikan hunian, cobalah memilih Apartemen 2 Bedroom sebagai opsi selanjutnya. Apartemen 2 Bedroom menawarkan dua buah kamar tidur, satu kamar tidur utama dan satu kamar tidur yang dikhusukan untuk kamar tidur anak karena memiliki ukuran yang lebih kecil. Namun, beberapa jenis Apartemen 2 Bedroom juga telah dirancang dengan dua buah kamar tidur dengan ukuran yang sama. 


Apartemen Duplex atau Triplex

Jenis apartemen Duplex ataupun Triplex adalah tipe apartemen yang sangat jarang ditemui di tanah air. Sesuai namanya yaitu Duplex, apartemen ini umumnya memang berbentuk vertikal yang terdiri dari dua lantai  ataupun Triplex yang terdiri atas tiga lantai. Setiap lantai di dalam apartemen tipe ini memiliki fungsinya masing-masing. Ruang dapur, ruang makan hingga ruang keluarga di lantai pertama sedangkan di lantai atas terdiri dari kamar-kamar tidur. 

 

Apartemen Loft

Apartemen Loft juga menjadi salah satu jenis apartemen yang agak jarang ditemui dan umumnya hanya ditemukan di beberapa kota-kota besar tertentu di tanah air. Ciri khas dari Apartemen Loft dapat dilihat dari plafonnya yang sangat tinggi. Tak hanya itu, kamu juga akan melihat tambahan lantai Mezzanine yang sering difungsikan sebagai area tidur. Kemudian, di bagian bawahnya difungsikan untuk area kamar mandi, dapur, hingga ruang keluarga.

 

Apartemen Garden

Apartemen Garden atau Apartemen Taman adalah jenis apartemen yang selalu berada di lantai dasar bahkan sering juga berada di bagian basement. Oleh sebab itu, para penghuninya akan dengan mudah mendapatkan view dan akses taman secara langsung. 

 

Classic Six

Meskipun termasuk jenis apartemen yang hanya populer di Eropa dan Amerika, akan tetapi beberapa kota besar mungkin sudah menghadirkan hunian jenis Classic Six ini, sekalipun dalam jumlah terbatas. Di luar negeri sendiri, apartemen Classic Six seringkali menggunakan bangunan-bangunan tua yang masih kokoh dan awet. 

 

Kemudian, jika dibandingkan dengan tipe apartemen lainnya, Classic Six memiliki ukuran yang lebih luas dan terdiri atas 3 buah kamar tidur. Setiap area di dalam apartemen ini memang sangat lapang sehingga para penghuninya merasa lebih lega dan nyaman beraktifitas di dalamnya. 

 

Beberapa apartemen dijual dan dirancang sesuai kebutuhan para penghuninya. Semuanya disesuaikan dengan budget, selera hingga fungsi yang dibutuhkan di dalamnya.  Jadi, sebelum memutuskan untuk membeli sebuah apartemen pastikan untuk mempertimbangkan kebutuhan hunian kamu lebih dulu. 

 

No comments